GAPEKA 2021 ditunda ?

Dipublikasikan oleh Sahabat Kereta pada

Grafik Perjalanan Kereta Api

Berdasarkan pada Surat Keputusan Menteri Perhubungan No KP 1385 Tahun 2020 dan 1362 Tahun 2020, Grafik Perjalanan Kereta Api 2021 atau yang umumnya disingkat GAPEKA 2021 akan diberlakukan mulai tanggal 20 Januari 2021.


Namun hingga berita ini ditulis (20/01), jadwal perjalanan kereta api yang berlaku masih menggunakan jadwal pada GAPEKA 2019.

Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, penundaan pemberlakuan GAPEKA 2021 yang semula 20 Januari 2021 diubah menjadi tanggal 10 Februari 2021 telah ditandatangi oleh Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan RI pada tanggal 15 Januari 2021.

Lalu apakah ini sudah fix dan tidak akan mengalami penundaan lagi ?
kita ditunggu aja hasilnya.


Kategori: Berita

0
    0
    Keranjang belanja Anda
    Keranjang kosongKembali ke katalog